Kesulitan menulis ada di permulaannya


 

Ada satu hal yang menarik pada aktivitas menulis, terutama menulis yang ada aturan-aturan ketentuannya. 

Kesulitan menulis itu ada di pendahuluannya, padahal kalau tulisan itu sudah jadi pendahuluan itu hanya sekilas dilihat oleh yang me review tulisan itu.

Disinilah menariknya, yang paling sulit itu ada di permulaan menulis, di bab pendahuluan (: padahal pendahuluan itu kalau sudah jadi tulisan, dilihatnya hanya sekilas.
Orang yang membaca atau me review tulisan itu akan lebih berkonsentrasi kepada isi utama tulisan.

Maka, kalau menulis, tulislah dulu......tuliskan...tuliskan curahkan apa yang ingin dituliskan, kesulitan menulis di pendahuluan biarkan dulu, tuliskan saja dulu isinya, nanti pendahuluan bisa menyusul kalau isinya sudah ada. (:
Jadi, bab pendahuluan itu walaupun ditulisnya pertama,

kalau dalam lapangan aktivitas kepenulisan, itu kalau ditulisnya bisa belakangan. Jadi pendahuluan itu nantinya mirip seperti kemasan kalau dalam produk.

Misalnya produk nya permen, nah pendahuluan itu nanti ibaratnya kemasan permen itu, jadi ia bisa dilakukan belakangan, jadi tuliskan saja dulu isi utamanya

Pendahuluan itu untuk mengantarkan apa atau historis dari isi utama tulisan...

Disinilah kenapa hal ini menarik,

Tulislah dulu.....isi utama tulisan.....pendahuluan bisa belakangan, 

seperti halnya judul tulisan, judul tulisan itu walaupun ditulisnya paling pertama dalam naskah namun judul tulisan yang bagus itu adalah dibuatnya terakhir untuk merangkum isi tulisan...walaupun di awal ada rencana judulnya seperti apa tapi fiksasi judulnya apa, itu harus dibuat setelah tulisannya jadi, jadi bisa lebih merangkum konten tulisannya dan dibuat judul yang enak dibaca dan didengarkan susunan kalimatnya


(:

Belum ada Komentar untuk "Kesulitan menulis ada di permulaannya"

Posting Komentar

Postingan Populer

Besaran sosial cinta

 Untuk menguasai suatu bidang, menjadi yang unggul dalam suatu bidang, biasanya tidak cukup berbekal pengetahuan dan langkah teknis saja. Bi...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel