Stabilizer mengatasi listrik rendah




Pengalaman yang menarik:
Selasa 28 Mei 2013 di tempat kerja saya, saya mendapatkan tugas untuk mempersiapkan peralatan infocus sebagai media rapat. Rapat dilaksanakan di tempat yang cukup tinggi, hampir puncak bukit. Setelah saluran listrik kepada infocus dihubungkan kemudian infocus di ON kan ternyata infocus tidak menyala. Kalau lampu indikator menyala tapi infocus tidak menampakkan tampilan sinar di dinding tembaknya.

Beberapa menit ditelusuri oleh beberapa orang didapatkanlah kesimpulan bahwa listrik di lokasi tersebut sedang rendah. Apa yang terjadi?? Setelah beberapa menit kegiatan dimulai kami pun akhirnya memutuskan untuk pindah lokasi rapat ke lokasi yang biasa kami jadikan tempat rapat. Dengan alasan agar kegiatan terlaksana optimal karena sangat membutuhkan media "infocus".

Setelah kejadian itu saya pun menanyakan tentang peristiwa ini kepada ahli listrik di tempat kerja saya, "kalau seperti itu bisa dengan stabilizer, nanti bisa keangkat voltasenya." Demikian tutur ahli listrik yang saya temui tersebut. **

Itulah pengalaman menarik yang saya maksud. Semoga bermanfaat dan menambah ilmu. Ilmunya: stabilizer bisa digunakan untuk kondisi dimana tegangan listrik kecil.
Dengan stabilizer maka tegangan listrik kecil diangkat menjadi besar dan tegangan listrik besar dikecilkan menuju titik tegangan listrik yang diharapkan. Untuk pemakaian kita pada umumnya 220 Volt.

Belum ada Komentar untuk "Stabilizer mengatasi listrik rendah"

Posting Komentar

Postingan Populer

Fokus

 Lebih baik sedikit tapi fokus daripada banyak tapi tidak jelas arah Selalu cek dan kendalikan fokus aktivitas agar aktivitas fokus pada hal...

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel